Selasa, 15 Agustus 2017

PIDATO KEPALA DESA SUNGGAL KANAN DALAM RANGKA 17 AGUSTUS 2017


PIDATO KEPALA DESA SUNGGAL KANAN DALAM RANGKA 17 AGUSTUS 2017

Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Selamat pagi dan Salam sejahtera bagi kita semua.....

Merdeka...!!! 3x

Para hadirin yang sangat saya hormati,

Bapak Ketua BPD, LKMD, Ibu-ibu PKK, Kepala Dusun, RT/RW
Tokoh Masyarakat.
Tokoh Agama
Tokoh Pemuda
Tokoh Pendidikan, Bapak/Ibu Guru-guru
Tokoh-tokoh Organisasi....
Serta anak-anak didik kami yang sangat saya cintai dan kepada seluruh masyarakat Sunggal Kanan yang tidak bisa saya sebutkan namanya satu persatu...

Puji syukur kehadirat Allah SWT Tuhan yang maha Esa....

Betapa waktu sungguh sangatlah cepat berputar dan melaju hingga tak terasa Negri kita yang tercinta ini sudah mencapai Usia 72 Tahun dari kemerdekaan 1945, ini merupakan sebuah jalan yang panjang, untuk itu marilah kita berkaca dan melihat kebelakang sejarah bangsa ini, hingga saat ini kita masih menjadi Bangsa yang merdeka, bangsa yang bebas dari sebuah tekanan, intervensi, untuk itu marilah kita banyak bersyukur kepada Allah SWT Tuhan yang maha kuasa dengan diberikannya kemerdekaan ini.

Para hadirin yang kami muliakan serta anak-anak didik kami yang kami cintai...

Di era yang penuh keterbukaan ini, perlunya sebuah langkah kongkrit untuk menumbuhkan mental dan perekonomian, agar kita dapat bersaing secara sehat, dan dengan jiwa nasionalisme yang tinggi serta menjunjung tinggi norma-norma yang berlaku.
Maka kita akan menjadi bangsa yang berkarakter, dan siap dalam kondisi apapun dalam menghadapi segala bentuk persaingan global.

Para hadirin yang kami muliakan serta anak-anak didik kami yang kami cintai..

Narkoba adalah musuh kita bersama, musuh Bangsa kita...
Jauhi dan hindari .....
apabila Bapak/Ibu serta adik-adik melihat atau ada informasi peredaran narkoba di lingkungan kita, silahkan laporkan kepada kami, nantinya akan kami teruskan kepada Kepolisian...
Kami Pemerintah Desa bekerjasama dengan Polmas dan Babinsa serta Tokoh-tokoh Masyarakat Desa manyatakan PERANG terhadap NARKOBA....

Sebelum saya sudahi, saya ucapkan ribuan terimakasih kepada segenap komponen masyarakat Desa Sunggal Kanan yang telah membantu terselenggaranya acara ini hingga dipenghujung acara nantinya.
Mari kita berjabat tangan, bahu-membahu, bergotong royong demi kemajuan Desa kita ini...

Demikian kiranya yang bisa saya sampaikan, kurang lebihnya saya mohon maaf jika ada kalimat yang kurang berkenan, salam merdeka, ayo kerja Nyata, untuk diri kita, keluarga, Desa, Bangsa, dan Negara, serta Agama.

Wassalamu'alaikum. Wr. Wb.

Merdeka...!!! 3x